KREATIFITAS PERLAKUAN LIMBAH TEKSTIL YANG EFEKTIF MEREDAM KEBISINGAN RUANG
Keywords:
Kreatifitas, Kebisingan Ruang, Limbah Tekstil, Perlakuan MaterialAbstract
Industri tekstil di Indonesia sangat banyak, dari Industri besar hingga industri kecil. Limbah yang dihasilkan dalam industri beragam dan belum maksimal dimanfaatkan oleh pengusaha-pengusaha kreatif. Di lain sisi, lingkungan rumah tinggal mulai mengalami kebisingan antar ruang dalam maupun dengan ruang luar. Penelitian ini bertujuan mendapatkan cara perlakuan limbah tekstil yang mampu meredam kebisingan secara efektif dan mampu sebagai produk dekoratif ruang. Metode yang dilakukan yaitu dengan metode eksperimen yang dilakukan pengambilan data sebanyak 3 kali. Metode analisis menggunakan metode deskriptif kuantitatif kualitatif. Pengujian dilakukan terhadap jenis bahan yang berbeda yaitu jeans dan katun yang diperlakukan secara gempal / gulungan (varian I) dan lembaran (varian II) sehingga mendapatkan empat sampel. Kedua jenis perlakuan kain tersebut diuji dengan menggunakan speaker yang mengeluarkan bunyi berfrekuensi 125 Hz, 250 Hz, 500 Hz, 1000 Hz, dan 2000 Hz dan diukur menggunakan Sound Level Meter (SLM) untuk mendapatkan nilai penurunan tingkat suara (Noise Reduction). Setelah itu data hasil eksperimen dianalisis menggunakan rumus untuk mengetahui efektifitas bahan dalam meredam suara. Hasil penelitian yaitu kain yang memiliki jenis bahan berpori dan berserat hanya mampu mengurangi reduksi pada frekuensi 1000 Hz yaitu sampel varian II jeans. Kain dengan Varian II yang dibuat berupa lembaran berbahan jeans lebih efektif apabila digunakan untuk meredam kebisingan tetapi belum mampu sebagai produk dekoratif ruangan.