Vol. 1 (2016): SMART #1 - Seminar on Architecture Research & Technology

					View Vol. 1 (2016): SMART #1 - Seminar on Architecture Research & Technology

Kota, sebagai sebuah ruang hidup, senantiasa bertumbuh dalam berbagai situasinya. Struktur ruang kota senantiasa menghadapi berbagai bentuk koreksi dan sekaligus menjadi ruang reflektif dari proses adaptasi penhuninya terhadap situasi terkini. Kontestasi ruang mendorong hadirnya ruang-ruang baru; mengguncang eksistensi bentukan format lama yang tidak lentur menyikapi perubahan.

Di titik kritis ini, pembacaan tentang kota akan dirayakan dalam diskusi ilmiah berbagai wacana mutakhir melalui seminar bertema Kota Kreatif. Gagasan tema yang dicoba digarap untuk membingkai berbagai persepsi dan interpretasi tentang realitas kotakota di Indonesia dalam bentuk letupan-letupan kreativitas. Sebuah optimisme kolektif yang dibangun secara simultan bebarengan dengan segala gejala transformasi perkotaan di tengah laju perkembangan peradaban. Sebentuk pengharapan yang disemaikan dalam
diseminasi pemikiran-pemikiran ini sungguh diharapkan menjadi embrio bagi ide-ide perubahan yang baik.

Seminar Kota Kreatif ini menjadi sebuah kick-off bagi serial seminar Program Studi Teknik Arsitektur yang terangkum ke dalam serial SMART (Seminar on Architecture Research and Technology) #1. Sebuah gagasan yang secara literal diharapkan menjadi ruang-ruang kritis yang secara cerdas mencermati gejala-gejala perkembangan arsitektur dalam segala konteksnya.

Seminar diadakan pada tanggal 7 November 2016 di UKDW Yogyakarta

Published: 2019-03-15

Articles